Download Aplikasi Estimasi Hak Pensiun Dan THT Bagi PNS


Salah satu keuntungan dengan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) adalah mendapatkan tunjangan hari tua atau tunjangan pensiunan, setelah para PNS tersebut telah menyelesaikan masa kerja.

Tunjangan tersebut dikelola oleh PT Taspen yang selama ini memang salah satu instansi yang dipercayai oleh pemerintah untuk mengelola dana pensiun. Namun mungkin tabungan pensiun PNS nantinya yang akan diterima saat Pensiun masih menjadi hak priogratif dari PT Taspen.

Meskipun demikian, PT Taspen memberikan akses kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mengestimasi uang pensiunnya. Meskipun jumlahnya tidak akan sama dengan estimasi namun jumlah nanti yang diterima tidak akan jauh dari estimasi tersebut.

Untuk mengestimasi dan memperkirakan gaji Pensiun dan Tunjangan hari Tua yang akan diperoleh PNS nantinya saat pensiun, kita bisa melakukannya dengan cara berikut:

  • Mengunjungi alamat website berikut ini : Klik disini
  • Setelah itu kita akan mendapatkan tampilan laman website portal seperti tercantum dalam gambar berikut. 
  • Setelah itu masukan 9 digit NIP Lama atau 18 No KPE
  • Nilai Estimasi Hak THT dihitung dengan masa kerja maksimal hingga usia pensiun pns yang bersangkutan akan bisa muncul. 
  • Setelah memasukkan data dan login dengan menggunakan NIP Lama atau NIP baru akan akan menghasilkan berapa besaran dana pensiun PNS yang akan diterima nantinya dan hasil estimasi ini hanya sampai saat ini. Seperti contoh dibawah ini

Perlu diingat sekali lagi, jumlah tersebut bersifat dinamik. Jadi saat nanti pns yang bersangkutas pensiun, jumlah yang diterima akan berbeda namun tidak akan jauh dari estimasi kita.

Sumber : Asn

Subscribe to receive free email updates: